Wednesday, October 27, 2010

Anak Madrasah

Berawal dari keisengan mengingat-ingat masa lalu yang menjadi bagian dari masa depan, yaitu dunia pendidikan. Ketika sang waktu masih membelai diriku di usia belasan tahun. Teringat ketika pertama kali didaftarkan oleh bapak di sebuah madrasah yang menjadi madrasah percontohan di Jawa Timur. MTsN Pare-Kediri. Dimana semua siswa di diajarkan bagaimana menyeimbangkan antara kehidupan dunia dan akhirat. masa-masa yang indah menurut saya karena disitulah saya digembleng menjadi pribadi yang beragama. kemampuan mendalami ilmu agama terasah dengan benar dan sesuai jalur yang telah ditentukan.masa -masa dimana kebaikan dan dosa terpisah dengan rapi dan jelas terlihat. dan sekarang tak seakan kebaikan dan dosa sudah tak terusun rapi lagi, perlu waktuuntuk merapikannya.
masih teringat teman-temaku yang notabene, selalu jauh dari hal-hal negatif satu dua orang. Usman sang Juragan, Yudha si anak menteng, Rois madia Bogo, Nurhuda yang selalu hampir setiap hari berantem sama saya, Imam, arul, arifin dan si mafia mahmud Yunus dsb. dan sebagainya. dan beberapa orang teman perempuan yang sempat menyita perhatian di masa puber. Jika diingat-ingat akan membuat pikiran tersenyum dan sejenak kemudian kembali ke masa lalu. masih ingat ketika bersama-sama pertama kali menonton di bioskop . Dan beberapa kekonyolan lain yang semakin diceritakan  akan semakin rame. Mungkin hal-hal kecil itu yang membuat kita kangen akan masa lalu. masa lalu emang terkadang sering menyelinap di memori kita beberapa waktu dan itu yang menimbulkan rasa nostalgia yang membara. Ingat Sahabat kita pasti SehatMySpace



sometimes a question more powerfull than answer

No comments: