Kalian pasti tahu, olahraga paling populer di jagat raya ini. Football atau lebih akrab disebut sepakbola di negeri kita ini. Olahraga paling merakyat diantara olahraga yang ada, simple dan mengandung banyak pelajaran hidup. bagi saya sepakbola adalah bagian yang sangat erat dan lekat. saya mengenal sepakbola sejak kecil, ketika mulai berbaur dengan teman usia sebaya bermain bola,lari dan tendang dan tujuan akhirnya adalah mencetak sebuah gol.Mulai bener-bener terkesima oleh sepakbola ketika final liga Dunhill(kalo tidak salah) antara Bandung Raya melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan kemenangan persebaya 3-1 dan berhasil menjuarai liga Indonesia kala itu. Sebagai orang Jawa timur , saya mendukung green force kala itu. dari hari kehari kecintaan saya kepada sepakbola semakin bertambah, seiring dengan bertambahnya usia. Klub pertama yang membuat saya terkesan adalah Juventus di liga italia, Manchester United & Newcastle United di liga Inggris. dan kesetiaan yang melekat dan terjaga sampai sekarang adalah kecintaan terhadap Manchester United, I'm Smudge, the red devil fans and how about You..?
Awalnya terkesima oleh performa David Beckham,Ole Gunnar Solkjaer , scheimecel,irwin, roy keane, Ryan Giggs, Jesper blomqist etc. Khusus buat david beckham yang telah mempengaruhi saya sebagai anggota PRBT (Persatuan Rambut Belah Tengah) hahahahahaah. Teringat Ketika bermain sepakbola taruhan waktu jaman SMU. Aku sebagai Wingback sisi kiri. posisi yang pas buat saya karena tanpa saya sadari kekuatan kaki saya ada di sebelah kaki kiri. dan kita selalu menang. Febri - Panca - Joko - aku formasi Pertahanan waktu SMU, sekarang posisinya beda lagi..saya lebih menikmati menjadi seorang playmaker dan Gelandang serang, karena usia gak bisa bohong plus berat badan juga,..hheheheheh. Dengan Sepakbola saya bisa menemukan banyak teman, make a friends dsb.Viva football
sometimes a question more powerfull than answer